Senin, 30 Juli 2012

Sabtu, 28 Juli 2012

MENANGIS KARENA BERSYUKUR

Dalam kitabnya Mukasyafah Al- Qulub, Imam Gozali menuturkan; seorang nabi melewati sebuah batu besar yang dari situ keluar banyak air. Ia merasa heran kepada batu itu. Kemudian, Allah menjadikan batu itu bisa bicara. Batu itu berkata; “Sejak aku mendengar firman Allah SWT, “…..dan kayu bakarnya (neraka) adlah manusia dan batu (QS. Al-Baqarah ; 24), aku terus menangis karena takut kepada- Nya. “ Nabi tersebut kemudian berdoa kepada Allah agar sang batu itu diselamatkan dari api neraka. Allah menyelamatkannya. Setelah berlalu beberapa waktu lamanya, nabi tadi melihat batu itu sedang menangis seperti dulu. Lantas nabi bertanya. “Mengapa engkau menangis ?” Batu menjawab, : “Dulu aku menangis karena takut,kini aku menangis karena bersyukur dan bahagia.” Hikmah luar biasa ingin disampaikan oleh Imam Ghozali (semoga Allah merahmatinya). Hati manusia seperti batu, bahkan lebih keras lagi. Tidak akan ada yang mampu menghilangkan sifat kerasnya kecuali tangisan dalam keadaan takut, dan berikutnya tangisan lagi dalam keadaan syukur. Menginjak fase berikutnya lagi menangis dalam keadaan takut dan syukur kepada-Nya. Bagaimanakah hati kita bisa menangis ?. Kekerasan ibukota, ritmenya yang menggila. Kebutuhan rumah tangga yang melambung. Hutang-hutang yang jatuh tempo. Kartu kredit yang harus di bayar, pembantu yang harus di gaji, telpon,listrik, kredit mobil. Dan masih banyak lagi kesibukan-kesibukan lainnya lagi. Berangkat kerja sejak sebelum subuh dan pulang kembali ketika semua keluarga sudah tertidur. Sendiri selalu pulang pergi. Mau bagaimana lagi. Mau cari uang kemana lagi. Waa..semua itu membuat kepala serasa mau pecah saja. Mau menangis pun rasanya air mata sudah tak ada lagi. Apa yang harus di tangisi keadaan sudah begini. Selain bekerja, bekerja dan terus bekerja. Tidak ada yang halal yang haram pun jadi. Setidaknya aman untuk saat ini. Bagaimana di akherat nanti. He eh tak peduli. Begitulah sang Ayah yang terdampar di kehidupan dunia. Mengkais mimipi yang tak kunjung pagi. Hati tidak bisa menangis kerasnya kehidupan memaksa setiap hati untuk memikirkan dirinya sendiri. Semakin hilang empati hidup di kota besar ini. Manusia semakin tak peduli lagi. Mata telah melihat indahnya kota. Maka jiwa menginginkan segalanya, semua untuk menjadi miliknya. Tidak perduli itu milik siapa, tak peduli itu uang siapa, di korupsi saja. Mumpung masih ada kesempatan, besok lagi belum tentu datang. Kalaupun besok mati, bagaimana nanti saja. Kalau begini keadaanya bisakah hati menangis lagi ..?. Hati keras bagai batu, hati seperti itu tidak menangis lagi melihat penderitaan saudaranya. Hati seperti itu tidak memiliki empati lagi. Huk.. ! “Tapi saya tidak begitu ya..Allah, tapi kenapa saya juga tidak mampu menangis.?” Setitik kesadaran menjadi ‘burhan’, muncul dari hati yang temaram. Maka kemudian Allah mengajari hati tersebut untuk menagis. Di ambil-Nya satu demi satu harta yang di miliki. Mulai dari jabatan, deposito dan tabungan, kemudian mobil dan motor, perlahan semua di ambil yang semula Allah titipkan. Mulailah hati tersebut merasakan kesedihan. Mulailah hati tersebut mampu membandingkan betapa enaknya dahulu hidup dalam kecukupan. Hal yang ‘aneh saja’ dahulu tidak pernah dirasakannya sama sekali. Hidup serba cukup apa yang di khawatirkan lagi. Mungkin batinnya begitu. Hati masih keras belum mampu meneteskan air mata. Di tutuplah seluruh jalan rejeki nya. Nafasnya mulai tersengal, seperti ikan yang kehabisan udara. Jiwa belum juga menyerah, terus berlari kian kemari, usaha ini dan itu, pinjam sana, pinjam sini, berharap bisnisnya cepat kembali. Kejadiannya, kembali hati itu harus di hadapkan kepada kenyataan, satupun usahanya tidak ada yang jalan, bahkan hutang semakin menggunung. Untiuk makan saja keadaan sudah sulit sekali. Airt mata mulai menetes setitik demi setitik pada hati tersebut. Sudah dilakukannya ikhtiar kesana kemari. Sudah di lakukan segala daya upaya. Namun kenapa justru semakin membuatnya terpuruk. Sungguh upaya yang dilakukannya sudah melebihi manusia biasa , bekerja nyaris 18 jam sehari, adakah yang salah ?. Satu demi satu di uraikan kejadiannya, menetes setitik air mata pada hatinya. Hatinya mulai menangis. Di kibarkannya bendera putih kepada Tuhannya. Ya..dia menyerah, dia pasrah. “Saya ber serah atas mau-MU ya Allah.” Hati itu tersadar tiada daya upaya selain Allah. Secara perlahan satu demi satu masalah di angkat bahkan nyaris tanpa usahanya sama sekali. Betul-betul di angkat begitu saja. Orang- orang yang mengejar-ngejarnya seperti tersadar, dan memberikan kemudahan pada dirinya. Sebagaimana juga kejadiannya Siti Hajar saat itu yang berlari kesana kemari menuruni bukit untuk mencari air buat anaknya (sa’i). Sebegitu keras usahanya itu. Akhirnya Siti Hajar pasrah, berserah kepada Allah. Usahanya sudah sedemkian hebat. Tubuh lemahnya berlari pulang pergi sebanyak 7 kali. Namun, nyatanya dirinya tetap tidak mendapatkan air. Maka dia berdoa sambil menangis. Kemudian Allah mendatangkan pertolongan-Nya. Agar Siti Hajar memukulkan tangannya ke batu. Maka muncullah air jernih untuk keperluan mereka. Begitulah kesudahan bagi hati yang ber serah (Islam). Duhai hati, menangislah selagi bisa dalam syukur dan hanya takut kepada-Nya. Sungguh pengajaran Allah sangat berat bagi jiwa manusia. Maka dapatkan suasana itu sebelum datang cobaan yang mengujimu. Akankah engkau menunggu Allah yang membuatmu menangis dengan mengambil semua yang dititipkan padamu ?. Sekali kali janganlah begitu !. Menangislah wahai hati, agar engkau memiliki empati dan mampu menangis bersama Ibu petiwi, yang sedang ber susah hati ini.

Rabu, 18 Juli 2012

BAHAYA MENGKONSUMSI SOFT DRINK

(♥) Bismillaahir Rahmaanir Rahiim (♥) Mari bandingkan, jika pemuda pemudi generasi islam sedang berjalan di pusat perbelanjaan, atau ditempat umum, atau di MAL, minuman apakah yang dia tenteng dengan bangga & minum sambil berjalan??? Apakah mereka membawa Cendol, cingcau, dawet, bajigur, wedang ronde, es teh manis, wedang jahe??? Tidak!!! Mereka lebih bangga & membusungkan dada jika menenteng,,, sebut saja misalnya,,, Coca-cola, Pepsi, Fanta, Sprite, Root Beer, Guiness dan sebangsanya. Coca-Cola, mengapa bahaya? Setidaknya akan kami bagi dalam 2 bagian. Yaitu bahaya langsung & bahaya tidak langsung. BAHAYA LANGSUNG COCA-COLA, SODA, SPRITE, FANTA, PEPSI & SEJENISNYA Mari & silahkan uji coba beberapa hal dibawah ini, dan silahkan saudara saudari ambil kesimpulan sendiri. Berbahayakah Coca-Cola / Pepsi / Fanta / Sprite / sejenisnya? 1. Untuk membersihkan toilet Tuangkan sekaleng Coca-Cola ke dalam toilet. Tunggu 1 jam, lalu siram sampai bersih. Asam sitric dalam Coca-Cola menghilangkan noda-noda keramik 2. Untuk membersihkan radiator mobil Campur sekaleng Coca-Cola ke dalam radiator mobil. Panaskan mesin selama 15-30 Menit. Dinginkan mesin, lalu buang air radiator. Anda akan melihat karat yang rontok bersama air tersebut 3. Untuk hilangkan titik-titik karat dari bumper/chrome mobil Rendam gumpalan aluminium foil dalam air Coca-Cola. Gosok bumper dengan gumpalan tersebut. 4. Untuk membersihkan korosi dari terminal aki mobil. Tuang sekaleng Coca-Cola di atas terminal aki untuk membersihkannya 5. Untuk menghilangkan noda- noda lemak pada pakaian Tang sekaleng Coca-Cola ke dalam tumpukan cucian yang bernoda lemak, tambahkan detergent, dan putar dengan putaran normal. Coca-Cola / Pepsi akan menolong anda menghilangkan noda lemak. 6. Untuk menghilangkan serangga Tuang Coca-Cola dalam sebuah wadah.Masukkan seekor bangkai cicak ke dalam wadah tersebut. Tutup Rapat wadah tersebut. Tunggu 24 jam, maka cicak tersebut akan lenyap. Dikarenakan keasaman Coca-Cola hancurkan tubuh cicak ____________________________ Untuk perhatian kita, PH rata- rata dari soft drink ialah 3,4, Tingkat keasaman ini cukup kuat untuk melarutkan gigi & tulang! Tubuh kita berhenti menumbuhkan tulang pada usia sekitar 30 tahun. Setelah itu, tulang akan larut setiap tahun melalui urine. Tergantung dari tingkat keasaman makanan yang masuk. Semua Calcium yang larut berkumpul dalam arteri, urat nadi, kulit, urat daging, dan organ, yang mempengaruhi ginjal dalam membantu pembentukan batu ginjal. SOFT DRINK TIDAK PUNYA NILAI GIZI VITAMIN & MINERAL. KANDUNGAN GULA LEBIH TINGGI & DIBUTUHKAN WAKTU 10 TAHUN UNTUK MENGHILANGKAN EFEK SAMPING GULA BUATAN COCA COLA DARI DALAM TUBUH. COCA-COLA LEBIH ASAM, DAN BANYAK ZAT ADITIF SEPERTI PENGAWET DAN PEWARNA. BAHAYA TIDAK LANGSUNG COCA- COLA, SODA, SPRITE, FANTA, PEPSI & SEJENISNYA, YANG JAUH LEBIH BAHAYA ! FOOD, ialah salah satu senjata orang kafir mengjauhkan muslim dari pemeluknya.Iklan makanan barat gencar sekali menghiasi hari hari kita. Entah melalui televisi, koran, radio, pamflet, papan iklan dan sejenisnya. Beberapa dampak negatif secara tidak langsungnya ialah: ☑ Muslim menjadi sombong, merasa sudah trend & modern jika mengkonsumsi makanan ala barat. Menganggap yang tidak mengkonsumsi makanan minuman barat ialah ketinggalan zaman, kuno, tidak gaul, tidak funky maaannn dan sebagainya. ☑ Muslim menjadi hilang identitasnya, tidak suka lagi makanan minuman daerah, karena jika tidak ala barat serasa tidak gaul & funky. Cendol, cingcau, dawet, bajigur, wedang ronde, es teh manis, wedang jahe, dianggap kuno. ☑ Berkurang atau bahkan hilang rasa bersyukurnya pada rezeki yang dikaruniakan oleh Allah. Cendol, cingcau, dawet, bajigur, wedang ronde, es teh manis, wedang jahe, dianggap sepele, karunia & rezeki Allah disepelekan. Orang yang berjualan minuman / makanan daerah dianggap kuno. ☑ Dampaknya tidak hanya berhenti pada makanan, minuman, tapi berlanjut hingga FASHION, LIFE STYLE, busana membuka aurat & gaya hidup hura-hura, seenaknya berbuat apa. ☑ Yang paling parah ialah pandangan hidup & pola pikir pun sudah bergeser ke arah barat, sama sekali jauh dari Islam. Bahkan tak jarang menyamakan Islam dengan agama lain. Dan tak jarang malah menjelekkan Islam itu sendiri tanpa menelaah lebih jauh & lebih bijak dengan mengenali tanda-tanda & bukti- bukti nyata di alam sekitar, langit, bumi & pada dirinya sendiri. QS.41 Fushshilat: 53. Kami akan memperlihatkan kepada mereka tanda-tanda Kami di segala wilayah bumi dan pada diri mereka sendiri, hingga jelas bagi mereka bahwa Al Quran itu adalah benar. Tiadakah cukup bahwa sesungguhnya Tuhanmu menjadi saksi atas segala sesuatu? Jadi, masihkan saudara saudari berminat memasukkan ke dalam tubuh? (♥ Semoga Bermanfaat & Silahkan Di Share ♥) #BERSIHKAN HATI MENUJU RIDHA ILAHI# ... Subhanallah wabihamdihi Subhanakallahumma Wabihamdika Asyhadu Allailaaha Illa Anta Astaghfiruka Wa atuubu Ilaik ... * JIKA KALIAN SAYANG KEPADA SESAMA MUSLIM DI DUNIA SEBARKAN INFO INI & SEMOGA YANG SUDAH BERBAGI KEPADA UMAT MUSLIM INSYA ALLAH ANDA MENDAPAT PAHALA | Aamiin Subhanallah. Mari kita jalani kehidupan ini dengan ilmu dan iman.... Wallohu'alam bishowab.... Sumber = INDAHNYA ISLAM

Selasa, 17 Juli 2012

YAHOO! KOPROL akan ditutup pada tgl 28 agustus 2012

So, what is Yahoo Koprol? Dari namanya Yahoo Koprol berbau-bau nama Indonesia. Ya, memang benar, Yahoo Koprol adalah website mirip-mirip Facebook dan Twitter, tapi dikhususkan untuk user dari Indonesia. Mungkin karena kompetisi dengan Fb dan Twitter terlalu ketat, maka Yahoo Koprol menyasar Indonesia. Selain itu, Yahoo Koprol yang mengakui sisi koprol.com bisa terus memonitoring lokasi di mana kita berada. Dengan cerdasnya, layanan social network ini akan mengupdate jumlah statistik Koprol user yang juga berada di lokasi yang terdekat dengan kita. Misalnya saja saya di Sukabumi, maka jejaring sosial ini akan update user di Sukabumi dan Cianjur dan menampilkan user-user dan foto-foto di Koprol.com Di samping itu, integrasi Google Map tentang lokasi kita. Tidak hanya itu, user Koprol dpt membagikan cerita ke Facebook, Fire Eagle danTwitter. Tapi siapa tahu koprol resmi akan ditutup pada 28 aggustus 2012 nanti. Saya pribadi menyesalkan hal itu karena saya salah satu pengguna situs jejaring sosial tersbut, saya biasa mampir dikoprol ketika saya merasa jenuh ngeblog atau kadang ketika merasa kecewa dgn kelebayan user fesbuk dan keangkuhan pengguna twitter. Trusterang saya lebih betah dikoprol ketimbang jejaring sosial yg lain, ada keramahan disana, canda dan tawa selalu mengisi TL, tak jarang sharing pengalaman berbagi pengetahuan dan lainnya. Selamat tinggal koprol, trimakasih atas keramahan yg telah engkau suguhkan. Kops.... Kalian pasti tau, koprol telah lama menyatukan anak negri, dan sekarang kita tunggu dari pihak Yahoo apa pengganti koprol? Saya yakin pasti nanti akan ada, meski mungkin keramahan koprol takan tergantikan. Salam koprol. Kamar pojok Alhidayah Simpang Psr Angin.

Rabu, 04 Juli 2012

MALAM NISPU SA'BAN

ASALLAMMU 'ALLAIKUM. terselip khilap dlm canda tergores luka dlm tawa terbelit pilu dlm tingkah tersingg ung rasa dlm bicara mari kita saling MEMAAPKAN. Malam ini malam NISPU SA'BAN semoga kita tetap bersama dlm satu DO'A dan satu tujuan dalam menuju RIDHO ALLOH SWT dan semoga tetap dalam lindungannya hingga kita dapat menikmati indahnya bulan suci ROMADON yang penuh hikmah dan barokah amin ya rabbal 'alamin waya mujibassaailiin..... Saya selaku manusia biasa yang penuh dosa memohon keikhlasan hati untuk memaafkan segala khilaf dan dosa yang telah saya buat, insya alloh saya mema'afkan dosa siapa saja yang mungkin pernah melakukan salah terhadap saya meski kemungkinan itu sangat sedikit. Kita semua tau malam ini adalah malam dimana buku amalan kita baik dan buruknya selama setahun telah di tutup, tak ada seorang MUSLIM pun didunia ini yg mau amal terakhirnya keburukan, dan di malam Nispu ini saya peribadi berharap, semoga amal terbaik saya dan muslim di seluruh dunia adalah kebajikan Amiiin... Dan semoga di malam ini terselip hikmah dmn dgn itu kita dpt memperbaiki diri lebih bertaqarrub kepada sang murbehing alam. Dalam kenyataannya banyak sekali hikmah yg terkandung di malam nispu sa'ban ini, tapi saya pribadi melihat satu hikmah yang sangat berarti bagi saya, "kita dpt berkumpul dan bedo'a bersama di Masjid" kenyataan itu sangatlah saya syukuri karena seringkali kita lupa bahwa dgn kita bisa bersama ada terselip hikmah yg menuntun kita untuk saling bersilaturrahmi dan mendo'akan satu sama lain... Di akhir tulisan singkat ini saya berdo'a semoga akhir dari buku amal kita adalah kebajikan, begitu juga awal buku amal kita sampai akhir nanti tahun depan adalah kebajikan pula amiiin yaa mujibassaailiin.....